Ganti handel rem cakram depan imitasi atau produk kw perlu atur-atur dulu sebelum dipasang. Namanya juga imitasi, cetakannya ada yang meleset. Memang sekilas bentuknya sama dengan orisinal, namun tetap saja butuh keringat agar handel benar-benar siap pakai. Mau murah ya harus sedikit susah bro!
Salah satu perbedaannya ada pada lubang baut handel, diameternya terlalu kecil sehingga bautnya nggak masuk (gbr-1). Biasanya terganjal sisa-sisa cat handel. "Dikerok saja pakai kikir bulat,” saran Syamsul, mekanik Andika Motor Genteng Banyuwangi, Jatim (gbr-2).
Termasuk daging diseputar lubang tadi juga lebih tebal. Saat handel dipasang pada tempatnya bisa langsung plek, namun ketika bautnyadikencengin gerak handel seret. Akibatnya saat handel diremas ogah balik balik ke posisi semula.
Mengatasinya digosok dengan ampelas (gbr-3) lalu coba pasang dan pastikan gerakan handel benar-benar lancar. Ada juga yang beda padabagian penonjok master rem yang kelewat panjang (gbr-4) akibatnya putaran roda depan seret seperti direm. Ya remnya sudah tertekan duluan. "Pangkas saja pakai pisau tuner atau gerinda,” tutup mekanik ceking inisembari bilang agar bentuknya dibalikin seperti aslinya (gbr-5).
Atur sendiri deh...
Sumber : maniakmotor.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar